Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Proses Komunikasi Data dalam Jaringan

Di kehidupan sehari-hari apalagi kita sebagai manusia pasti memerlukan interaksi antar sesama. Mulai dari kegiatan gotong royong, saling tegur sapa, dan sebagainya. Karena pada hakikatnya manusia adalah makhluk sosial.

Begitu juga dengan komputer, agar bisa saling berinteraksi atau berkomunikasi antar sesama pengguna komputer lainnya dibutuhkan proses, supaya pesan yang dikirim dapat diterima sesuai tujuan, istilah ini disebut juga komunikasi data.

Penulis akan membahas terlebih dahulu apa itu komunikasi data dan jaringan.

1. Apa itu Komunikasi Data?

Komunikasisi Data merupakan sebuah sistem transmisi atau pengiriman data antara komputer satu dengan perangkat-perangkat yang lain dalam bentuk sinyal digital kemudian dikirimkan melalui media transmisi.

2. Apa itu Jaringan?

Jaringan adalah sekumpulan komputer dan peralatan peripheral lainnya yang terhubung satu sama lain dan digunakan untuk transmisi data dari sumber ke tujuan yang kemudian dikirim melalui media transmitter dalam bentuk bit-bit (bitstream) atau sinyal digital dengan alamat-alamat IP yang berbeda di dalam jaringan.

Selain jaringan komputer, dalam proses komunikasi data harus ada minimal 3 unsur utama yaitu : Sumber Data (source), Media Transmisi (transmitter), dan Penerima (receiver). 

Jika salah satu unsur tidak ada, maka komunikasi tidak dapat dilakukan. Secara garis besar proses komunikasi data digambarkan seperti berikut ini:

1. Sumber Data (Source)
Sumber Data adalah unsur yang bertugas untuk mengirimkan informasi, sumber data ini membangun berita atau informasi dan menempatkannya pada media transmisi. 

Sumber pada umumnya dilengkapi dengan transmitter yang berfungsi untuk mengubah informasi yang akan dikirimkan menjadi bentuk yang sesuai dengan media transmisi yang digunakan, antara lain pulsa listrik, gelombang elektromagnetik, pulsa digital.

Contoh dari transmisi adalah modem yaitu perangkat yang bertugas untuk membangun digital bitstream dari PC sebagai sumber data menjadi analog yang dapat dikirimkan melalui jaringan telepon biasa menuju ke tujuan.


2. Media Transmisi (Transmitter)
Media Transmisi merupakan jalur dimana proses pengiriman data dari satu sumber ke penerima data. 

Ada beberapa hal yang berhubungan dengan transmisi data yaitu kapasitas dan tipe channel transmisi, kode transmisi, mode transmisi, protokol yang digunakan dan penggunaan kesalahan transmisi. 

Beberapa media transmisi yang digunakan antara lain : Twisted Pair, Coaxial, Fiber Optic, dan Gelombang Elektromagnetik.


3. Penerima Data (Receiver)
Penerima Data berfungsi menerima data yang dikirimkan oleh suatu sumber informasi. 

Penerima merupakan suatu alat yang disebut Receiver yang fungsinya untuk menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam bentuk tertentu yang dapat ditangkap dan digunakan oleh penerima.

Sebagai contoh modem yang berfungsi sebagai Receiver yang menerima sinyal analog yang dikirim melalui kabel telepon dan mengubahnya menjadi suatu bitstream agar dapat ditangkap oleh komputer penerima.

Demikian pembahasan singkat mengenai Proses Komunikasi Data dalam Jaringan, semoga dapat memberikan sedikit pengetahuan dan manfaat bagi anda yang telah membaca. 

Sampai jumpa di artikel menarik lainnya, sekian dan terima kasih.

Posting Komentar untuk "Proses Komunikasi Data dalam Jaringan"